Monday, October 27, 2014

Tata Letak Fasilitas PG. Krebet Baru (III)



3.4    Mesin, Peralatan Dan Tata Letak Fasilitas
Mesin dan peralatan yang ada di PG Krebet Baru I merupakan fasilitas-fasilitas yang menunjang kegiatan produksi gula, hingga menghasilkan produk baru yang dinamakan kristal gula (superieur hood suiker) yang akan dibahas pada halaman berikutnya.
Tata letak merupakan perencanaan awal suatu pabrik bagaimana cara menata mesin-mesinnya sehingga bisa memenuhi kegiatan gerak produksi sehingga berjalan secara baik. Menurut Wingsnosoebroto (1996), tata letak merupakan tata cara pengaturan fasilitas pabrik guna menunjang kelancaran produksi dalam pabrik. Bentuk lay out pabrik dipengaruhi oleh sifat, urutan proses produksi, macam produk serta modern tidaknya fasilitas yang digunakan. Menurut Assari (1980) lay out dapat dibagi menjadi 3 bagian besar yaitu ;
1.    Lay Out By Product (Lay Out Line)
Lay out by product merupakan proses terbaik, yang diterapkan dalam proses produksi secara terus menerus dan besar-besaran. Penyusunan mesin-mesin ini ditempatkan menurut urutan yang dikehendaki dalam kegiatan proses produksi yaitu urutan yang merupakan satu baris.
2.    Lay Out By Proses
Lay out by proses yaitu lay out yang digunakan untuk proses produksi, dimana aliran materialnya terputus-putus serta mesin-mesinnya disusun secara berkelompok atau departemen. Jadi dalam hal ini, operasi yang sama dilakukan semuanya di suatu tempat atau departemen tertentu.
3.    Lay Out By Stationary
Lay out ini digunakan untuk proses produksi yang besar-besaran. Tata letak ini mengatur pekerja serta perlengkapan yang didekatkan pada material yang ditempatkan dalam suatu tempat.
Pada PG Krebet Baru I Bululawang, Malang hanya menproduksi satu macam produk yaitu gula (SHS). Produk yang diproduksi juga terbilang  dalam jumlah yang besar, penanganan dalam setiap inspeksi jumlahnya sedikit, dan satu mesin hanya digunakan untuk satu proses produksi saja.
Karena beberapa alasan tersebut, PG Krebet Baru I Bululawang Malang ini mengunakan Lay Out By Produk dimana mesin dan fasilitas produksi diatur menurut urutan proses produksi atau diletakkan berdasarkan garis aliran dari proses produksi tersebut. Bahan produksinya akan diproduksi secara bergilir dari satu mesin ke mesin berikutnya dengan tujuan untuk memudahkan dalam pengawasan setiap aktivitas proses produksi.

No comments:

Post a Comment